Halloween Costume ideas 2015

Lebih Dari Cinta

Penulis : Muhamad Yudha AL-Fikri

Mengenang kekuatan hati Nabi Ibrahim sungguh menakjubkan. Membaca sejarahnya membuat terkesan. Perjalanan kehidupannya dijadikan peradaban. Tentang mimpi Nabi Ibrahim selama tiga kali untuk menyembelih anaknya. 

Seorang Ayah pasti cinta kepada anaknya. Keteguhan yang dimiliki oleh Nabi Ibrahim adalah bukti yang besar bahwa kecintaan kepada Allah jauh lebih tinggi dari hanya sekadar cinta kepada anak.

Contoh : Ketika Nabi Ibrahim hampir saja menyembelih anaknya maka datanglah Malaikat membawa hewan sembelihan sebagai pengganti untuk Nabi Ibrahim dan Nabi Ibrahim lulus dari cobaan yang Allah telah berikan kepadanya.  Itulah jiwa pengorbanan dan kepercayaan yang begitu besar yang diajarkan Allah kepada Nabi Ibrahim.

Kepercayaan yang dalam atas perintah Allah membuat manis diakhir dari perjuangan. Ismail yang kecil pun pada masa itu mengatakan dengan perkataan yang sarat dengan makna, 
 " Wahai ayahku, laksanakanlah apa yang telah diperintahkan-Nya kepadamu, Insya Allah Engkau akan mendapatiku tergolong ke dalam orang-orang yang sabar.”. 

Anak yang masih kecil sudah mampu memiliki iman yang begitu besar dan kepercayaan atas perintah Allah adalah suatu yang mesti dikerjakan itu sungguh luar biasa. Kalau kita amati zaman sekarang, adakah sosok Ismail yang memiliki keberanian dan kepercayaan yang tinggi kepada Rabb semesta alam? 

Pengorbanan memang berat. 
Kepercayaan pun kadang harus menepikan akal. 

Cinta Nabi Ibrahim dan cinta Nabi Ismail kepada Allah memang bisa dijadikan tauladan buat umat Islam di seluruh dunia. Bahwa dengan percaya kita akan mendapatkan apa yang kita mau. Percaya adalah jalan mengenal Rabb. 

Pengorbanan satu kemestian untuk tergapainya manisnya perjuangan. Nabi Ibrahim dan Isteri serta anaknya membuat peradaban yang besar di tanah Arab. Dari kisah air zam - zam, Ka'bah sampai tentang penyembelihan Ismail. 

Semua menjadi sejarah besar untuk umat ini. Pelajaran yang tinggi buat generasi selanjutnya. Baca sejarah Nabi Ibrahim dalam membuat peradaban Islam yang kekal sampai hari kiamat. Sifat dari pengorbanan, kepercayaan, sifat cinta kepada Allah, perjuangan seorang Ibu kepada anaknya dari kisah air zam - zam dan sebagainya. 

Bersama kita berharap moga sifat dari perjuangan yang dilakukan oleh Nabi Ibrahim menjadikan kita lebih terpatri dalam hati tentang makna dari suatu pengorbanan dan kepercayaan.

Waalahu a'lam
Label:

Posting Komentar

Google Anda

facebook 1.1k

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Diberdayakan oleh Blogger.
Javascript DisablePlease Enable Javascript To See All Widget